Selamat Datang!

Jurkam Sampaikan 9 Program Unggulan Paslon Bersholawat

Slamet Riyadi salah satu juru kampanye  saat memaparkan 9 program unggulan pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Tegal HM Nursholeh dan H Wartono/foto: didik
TEGAL- Dalam giat kampanye dialogis pasangan Calon Walikota dan Wakil Walikota Tegal HM Nursholeh dan H Wartono yang dilaksanakan dilingkungan Rt 04 Rw 4 Kelurahan Slerok, Kecamatan Tegal Timur Kota Tegal, Minggu (18/3), salah satu juru kampanye (jurkam) pasangan dengan tagline "Bersholawat Berkah"  menyampaikan 9 program unggulan pasangan nomor urut 1 ini.

Adalah Slamet Riyadi, salah satu dari beberapa jurkam yang mengajak masyarakat untuk mendukung pasangan Nursholeh-Wartono. Dikemukakan Slamet, "Bersholawat Berkah" artinya Bersama Nursholeh dan Wartono, Bersih, Berkah dan Harmonis.

Pasangan nomor 1 ini mempunyai program unggulan yakni, Menciptakan Pemerintahan/Birokrasi yang Bersih dan Berwibawa tanpa Korupsi, Kolusi, Nepotisme dan Berintegritas. Betonisasi semua gang/lontrong secara bertahap dan berkelanjutan, dan pemasangan lampu LED, rehab rumah tidak layak huni (RTLH) sebanyak 500 unit pertahun.

Selanjutnya, Program pemberian secara gratis kartu BPJS (KIS) kepada 17000 warga yang tidak mampu. Pemberian bea siswa bagi anak yang berprestasi dan tidak mampu. Memberdayakan ekonomi kerakyatan dengan program UMKM dan KUR.

Kemudian, Anak-anak usia dini 6-12 tahun yang beragama Islam wajib bisa membaca (mengerti) Al Quran. Memberi kesempatan kepada para generasi muda untuk dididik/dilatih sesuai dengan potensi yang dimiliki untuk bisa menciptakan lapangan kerja.

Tentunya juga Membangun atau menjalin komunikasi dengan seluruh lapisan masyarakat Kota Tegal, tanpa memandang suku, ras, agama dan antar golongan, dengan menjunjung tinggi prinsip-prinsip toleransi dan keharmonisan, serta Mengajak kepada semua pihak untuk ikut membantu pemerintah dan menggali budaya Tegal yang merupakan kearifan lokal. (didik)
Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com