Selamat Datang!

Tunjang Kesiapsiagaan Satuan, Prajurit Lanal Tegal Latihan Menembak

Puluhan prajurit Lanal Tegal latihan menembak di lapangan Mako Yonif 407/Padma Kusuma/foto: istimewa
SLAWI- Guna menunjang kesiapsiagaan Satuan, puluhan Prajurit Lanal (Pangkalan TNI AL) Tegal melaksanakan latihan menembak di Lapangan Mako Yonif 407/Padma Kusuma, Desa Harjosari Kidul Kecamatan Adiwerna Kabupaten Tegal, Rabu (17/10)

Latihan menembak rutin TW III TA. 2018 yang diikuti dengan penuh semangat dan antusiasme yang tinggi oleh seluruh Perwira, Bintara dan Tamtama Lanal Tegal, berlangsung dari pagi hingga siang hari.

Latihan menembak tersebut terbagi menjadi 2 (dua) kelompok. Dimana kelompok pertama menembak menggunakan senjata laras panjang jenis SS 1 Pindad Cal. 5,56 mm dan jenis AK 47 Cal. 7,62 mm. Sedangkan kelompok kedua menembak menggunakan senjata pistol jenis G2 Combat Cal. 9mm.

Dalam keterangannya, Komandan Lanal Tegal Letkol Laut (P) Agus Haryanto SE MTr Hanla saat dihubungi PEN Lanal menyampaikan, bahwa kegiatan tersebut sudah menjadi agenda rutin dan progam kerja Lanal Tegal dalam pembinaan satuan.

Lebih lanjut dipaparkan, tingkat keberhasilan dan prestasi satuan diawali dengan pembinaan pembinaan personel secara terarah dan berkesinambungan, sehingga terbentuk prajurit yang profesional dan terlatih.

"Latihan ini juga sebagai sarana untuk mengecek kemahiran dan kesiapsiagaan prajurit dalam penggunaan senjata, guna mendukung fungsi dan tugas pokok Lanal Tegal," pungkas Alumni AAL 45 Th 1999 ini. (*)
Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com