Selamat Datang!

Kemenkominfo Gelar Bimtek dan Deseminasi Covid 19

JOGYAKARTA (ranahpesisir.com)- Kementerian Komunikasi dan Informatika melalui Direktorat Tata Kelola dan Kemitraan Komunikasi Publik melaksanan Bimbingan Teknis (Bimtek) Peningkatan Kompetensi dan Diseminasi Informasi Tentang Covid -19 (Coronavirus).

Bimtek menanggapi tentang maraknya berita penyebaran Coronavirus yang menyebabkan kekhawatiran di masyarakat.

Adapun disampaikan oleh Direktur Tata Kelola dan Kemitraan Komunikasi Publik Selamatta Sembiring MSi, banyak berita hoax tentang Covid-19 dan penyebaran berita sebagian besar berada di Media Soasial (Medsos).

"Banyak berita tentang Covid-19 terlebih banyak dari medsos, padahal hal semacam itulah yang menyebabkan keresahan apa lagi berita tersebut banyak yang hoax," terang Selamatta Sembiring, Selasa (10/3/2020).

Dalam hal ini Pranata Hubungan Masyarakat diminta untuk aktif dan dapat membuat sebuah konten menarik yang berisi edukasi, perihal Covid-19 melalui Medsos guna mengimbangi adanya berita hoax yang telah tersebar.

Disisi lain Kepala Dinas Kominfo DIY Ir Rony Primanto Hari MT menyampaikan jika saat ini pemberitaan Covid-19 yang beredar di Media Sosial telah mencapai 179 berita.

"Peran Kominfo tentu untuk memberikan informasi yang akurat, namun banyak masyarakat justru percaya dengan berita yang berada di media sosial. Dari sinilah kita juga harus dapat memanfaatkan media sosial dengan membuat konten menarik tentang pencegahan, informasi Covid-19 ynag bertujuan masyarakat tidak salah menerima informasi," jelas Ir Rony

Sementara pada acara Bimtek selain pemaparan dari pihak Kemkominfo, Dinas Kesehatan Yogyakarta turut memberikan pemaparan tentang Covid-19 guna bekal pihak kominfo dalam pembuatan Konten.

Diakhir acara merupakan pelatihan membuat konten melalui media sosial, dengan aplikasi meme generator.

Acara sendiri diselenggarakan di Hotel Sahid Yogyakarta yang diikuti oleh Dinas Kominfo Kabupaten/Kota Jawa Timur, Jawa Tengah dan Jawa Barat.(*)



Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com