![]() |
Sebanyak 400 mahasiswa Universitas Pancasakti Tegal laksanakan KKN di Kebupaten Brebes/foto: istimewa |
Disampaikan, KKN UPS Tegal di Kabupaten Brebes 2019 ini bertemakan "Daya Sakti dan Alternatif" KKN Daya Sakti pemberdayaan masyarakat melalui KKN Pancasakti adalah suatu muatan tambahan yang mengarah ke 5 pilar, yaitu Pilar Lingkungan, Pilar Kesehatan, Pilar Ekonomi, Pilar Pendidikan, dan Pilar Berkepribadian Pancasila.
Sesuai SK Rektor Nomor 16/SK/E/UPS/XII/2008 ditegaskan bahwa program KKN UPS Tegal bersifat wajib. Mahasiswa selaku intelektual diharapkan berperan sebagai pemberdayaan, motivator, inovator, dan dinamisator.
KKN di Kabupaten Brebes akan dilaksanakan mulai tanggal 22 Juli - 05 September 2019, dengan jumlah peserta 400 mahasiswa yang akan di salurkan di 2 kecamatan, yaitu Kecamatan Wanasari dan Kecamatan Jatibarang yang tersebar di 41 Desa, dan di dampingi oleh 20 Dosen Pembimbing Lapangan.(*)