Selamat Datang!

Bertemu Staf Khusus Menkumham, Pimti Paparkan Inovasi Unggulan Jateng

 

Kakanwil Kemenkumham Jateng bertemu Staf Khusus Menteri Hukum dan HAM Bidang Transformasi Digital/foto: istimewa

JAKARTA (ranahpesisir.com)-  Tiga inovasi andalan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah, akhirnya sampai ke telinga Staf Khusus Menteri Hukum dan HAM Bidang Transformasi Digital, Fajar Lase.


Informasi mengenai hal itu disampaikan secara langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah, Priyadi kepada Staf Khusus hari ini di ruang kerjanya, Kamis (26/11/2020).


Bersama Kepala Divisi Administrasi Novita Ilmaris dan Kepala Divisi Pemasyarakatan, Meurah Budiman, Kakanwil melaporkan perkembangan dan keunggulan aplikasi Sistem Informasi Layanan Terpadu (SiLANDU), Sistem Informasi Dukungan Manajemen (SiDUKMAN), dan Sistem Informasi Layanan Administrasi Peradilan Pidana Terpadu (SiPPANDU) 


Priyadi menjelaskan bagaimana aplikasi tersebut telah diterima oleh masyarakat, mitra kerja dan stakeholder terkait. Bahkan untuk SILANDU dan SIPPANDU telah disosialisasikan Pemprov Jawa Tengah ke 35 Kabupaten/Kota di Jawa Tengah.


"Sampai dengan hari ini, masyarakat yang telah mengakses inovasi SILANDU ini mencapai lebih dari 5400, meski baru secara resmi kita luncurkan pada bulan Agustus lalu," jelasnya.


Lahirnya inovasi ini selain sebagai implementasi revolusi digital yang dicanangkan Menteri Hukum dan HAM, juga sebagai upaya ditengah pandemi Covid 19 agar masyarakat tetap dapat menerima layanan tanpa harus datang ke Kanwil Kumham Jateng.


Menanggapi terobosan yang diciptakan Kanwil Jateng, Fajar Lase memberikan apresiasi dan sangat mendukung inovasi ini dapat dijadikan contoh dan diterapkan Kanwil lain diseluruh Indonesia.


"Sehingga tidak hanya masyarakat di Jawa Tengah saja yang menerima kemudahan layanan Kemenkumham melalui inovasi ini, tapi juga (masyarakat) di seluruh Indonesia," harapnya. (*)

Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com