Selamat Datang!

Ratusan Peserta Ikuti Lomba MAPSI UPP Petarukan

UPP Kecamatan Petarukan Kabupaten Pemalang sukses selenggarakan lomba MAPSI sekolah dasar/foto: yus miladi
PEMALANG- Lomba Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam dan Seni Islami (MAPSI) Sekolah Dasar tingkat Kecamatan Petarukan, Kabupaten Pemalang sukses digelar (18/10/2018).

Bertempat di Aula SDN 01 Iser, MAPSI Tahun 2018 menggelar aneka cabang lomba, dan diikuti ratusan peserta dari 8 Dabin yang ada di Kecamatan Petarukan.

Pelaksanaan lomba MAPSI kali ini mempunyai maksud dan tujuan, antara lain sebagai salah satu tolok ukur penerapan kurikulum Pendidikan Agama Islam SD. Meningkatkan akhlaqul karimah (budi pekerti luhur) sebagai pembentukan karakter dan memupuk persatuan dan kesatuan antar peserta didik.

Menumbuhkan dan mengembangkan ketrampilan hidup (life skill),ekonomi kreatif dan rasa cinta seni yang Islami. Meningkatkan kreatifitas dan memotivasi peserta didik guna mengekspresikan diri melalui kegiatan minat, bakat sesuai kemampuannya.

Lomba MAPSI bertujuan untuk menumbuhkan dan mengembangkan ketrampilan hidup (life skill)/foto: yus miladi
Ketua Panitia, Mashadi SPdI MSi mengemukakan, kegiatan ini diselenggarakan setiap tahun sebagai tolok ulur kurikulum Pendidikan Agama Islam dan Baca Tulis Al-Quran sekolah dasar, khusunya di Kecamatan Petarukan.

"Masing- masing juara ditentukan kejuaraannya oleh dewan juri. Yang nantinya untuk juara I dan juara II dari masing-masing cabang lomba putra dan putri, akan mewakili UPT SD Kecamatan Petarukan untuk mengikuti lomba MAPSI tingkat Kabupaten Pemalang," terangnya.

Haryanto SPd MPd salah seorang juri pada kegiatan MAPSI kali ini mengaku bangga dan mengapresiasi peserta lomba MAPSI.

"Kami selaku juri dalam kegiatan ini sangat bangga dengan antusiasme para peserta dalam mengikuti lomba, dan siapapun juaranya merupakan yang terbaik. Kami selaku juri sangat menjaga profesionalitas dalam memberikan penilain," ungkapnya.

Hasil kejuaraan lomba MAPSI tingkat Kecamatan Petarukan 2018: MAPEL PAI, BTQ dan GEBSATA, PUTRI : Juara 1. Aisyiah Nurasri (SDN 5 Kendalsari), Juara 2. Salatsa Syamahar (SDN 01 Serang), Juara 3. Aulia Miftahul Jannah (SDN 04 Kalirandu). PUTRA: Juara 1. Hisyam Labib (SDN 05 Loning), Juara 2. Decha Ardika (SD MUH 02 Kendalsari), Juara 3. Whimar Dwi R (SDN 02 Bulu)

SENI KHAT QUR'AN, PUTRI: Juara 1. Ayu Rosita Ningrum (SDN 02 iser), Juara 2. Athiyah Nasywa A (SDN 04 Pesucen), Juara 3. Harmukti (SDN 05 Pegundan). PUTRA: Juara 1. Galih Adhi Nugroho (SDN 06 Kendalsari), Juara 2. Prima Surya (SDN 02 iser), Juara 3. Alvin Khoirul A. (SDN 04 Kendaldoyong).

SENI KALIGRAFI PUTRI: Juara 1. Fadhilah Yum (SDN 04 Petarukan), Juara 2. Sintiya Lelita Putri ( SDN 02 iser), Juara 3. Karina Sakti (SDN 02 bulu). PUTRA: Juara 1. Ibnu Idris (SDN 05 Petarukan), Juara 2. Arya Ray Dilahwan (SDN 02 Bulu), Juara 3. Falah (SDN 02 Pesucen).

CIPTA TEK DAN SENI KHITABAH, PUTRI: Juara 1. Niswah Amni (SDN 03 Tegalmlati), Juara 2. Revalina R (SDN 02 Iser), Juara 3. Karisma S (SDN 03 Kendaldoyong). PUTRA: Juara 1. Adil Bachtiar (SDN 02 Kalirandu), Juara 2. Ahmad Yusuf M (SDN 02 iser), Juara 3. Daffa Zahran (SDN 03 Panjunan).

SENI TILAWAH AL-QURAN PUTRI: Juara 1. Azizah Nurul M (SDN 01 Klareyan), Juara 2. Okty Afrilia Anjasti (SDN 02 Panjunan), Juara 3. Farida Nurul Ilmiyah ( SDN 04 Serang). PUTRA: Juara 1. Dedi Huri (SDN 06 Kendaldoyong), Juara 2. Karanka Madesta (SDN 03 Petarukan), Juara 3. M. Agil Mustaqim (SDN 02 Tegalmlati).

SENI KREASI AZAN DAN IQAMAH PUTRA: Juara 1. Rena Agnio Rosyid (SDN 01 Loning), Juara 2. Bima Satria Aji (SDN 04 Temuireng), Juara 3. Angga Jumantoro (SDN 04 Klareyan).

LCCT PAISUM PUTRI: Juara 1. Tohirotun (SDN 04 Kendaldoyong), Juara 2. Hilda Novalensi (SDN 04 Kendalsari), Juara 3. Iftih Eriza Rahma (SDN 02 Bulu). PUTRA: Juara 1. Denis Dwi Putra (SDN 04 Bulu), Juara 2. Adi Alfa Rizki (SD MUH 02 Kendalsari), Juara 3. Dian Fadli (SDN 09 Kendaldoyong).

SENI HIFZIL AL-QURAN PUTRA: Juara 1. M. Nur Fauzan (SDN 02 Bulu), Juara 2. Hafid Abdi Rohman (SDN 03 Serang), Juara 3. Ghofar Abdul Jabar (SDN 09 Kendaldoyong). PUTRI: Juara 1. Vita Aprilia Anggraeni (SDN 02 Panjunan), Juara 2. Firda Azizah ( SDN 03 Petarukan), Juara 3. Adiya Nailatuz Zulfa (SDN 04 Kalirandu).

TEKNOLOGI ISLAMI PUTRA: Juara 1. Faisal Fakhri (SDN 04 Kendaldoyong), Juara 2. Nathan A. T (SDN 05 Kendalsari), Juara 3. Aji Alfianto (SDN 05 Petarukan). PUTRI: Juara 1. Alifia Meika Riski (SDN 04 Kendaldoyong), Juara 2. Nur Rosyidah (SDN 05 Petarukan), Juara 3. Sistya Asfa F (SDN 05 Kendalsari).

CERITA ISLAMI PUTRA: Juara 1. Abie Firmansyah (SDN 04 Bulu)? Juara 2. Dafa Galang Azaki (SDN 04 Petarukan), Juara 3. Nizar Hanidan (SDN 03 Pesucen). PUTRI: Juara 1. Nadiya Mulya (SDN 10 Petarukan), Juara 2. Krisna (SDN 04 Kendalsari), Juara 3. Helinia Prabowo ( SDN 02 Serang).

Salah satu peserta lomba MAPSI SD tingkat Kecamatan Petarukan/foto: yus miladi
KEWIRAUSAHAAN ISLAMI PUTRA: Juara 1. HANIF A. L (SDN 04 Petarukan, 2. Ilham ( SDN 04 Kendaldoyong), 3. Oktavian (SDN 03 Kalirandu). PUTRI: Juara 1. Khaqiqotul Inayah (SDN 02 Petarukan), Juara 2. Naila Safira (SDN 04 Kendaldoyong), Juara 3. Rara Anggraeni ( SDN 01 Iser).

MOCOPAT PUTRA, Juara 1. Faturohman (SDN 05 Petarukan), Juara 2. M Zaki (SDN 03 Kendalsari), Juara 3. M Gilang R (SDN 02 iser). PUTRI: Juara 1. Anggita Setiyani (SDN 01 Widodaren), Juara 2. Habibah Nur A (SDN 01 iser), Juara 3. Eva Bilqis (SDN 05 Petarukan).

KARYA TULIS ILMIAH PUTRA: Juara 1. Bagus Adhie Prabowo (SDN 04 Petarukan), Juara 2. Bima Abdul Ghoni (SDN 04 Kendaldoyong), Juara 3. Muhamad Sulhan Abdillah (SDN 07 Klareyan). PUTRI: Juara 1. Masya Nina Kharisma (SDN 04 Petarukan), Juara 2. Asyinta Nurul A (SDN 04 Kendaldoyong), Juara 3. Zyeren Findilariska (SDN 07 Klareyan).

SENI REBANA: Juara 1. SDN 01 Kendalsari, Juara 2. SDN 01 Iser, Juara 3. SDN 05 Petarukan. (yus miladi)
Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com