Selamat Datang!

Penggunaam DD Diharapkan Tepat Sasaran dan Sesuai SOP Kemendes

Bupati Brebes Idza Priyanti berikan pengarahan evaluasi dana desa dalam roadshow di empat kecamatan/foto: istimewa
BREBES- Penggunaan Dana Desa (DD) diharapkan bisa tepat sasaran dan sesuai SOP dari Kementerian Desa (Kemendes), terutama dalam perencanaan, pelaksanaan, dan laporan pertanggung jawaban keuangan.

Hal itu disampaikan Bupati Brebes Hj Idza Priyanti SE MH saat memberikan pengarahan evaluasi dana desa dalam roadshow di empat kecamatan, yakni Kecamatan Wanasari, Bulakamba, Tanjung dan Losari, Jumat (7/12).

Bupati dalam setiap kesempatan roadshow memerintahkan untuk melakukan evaluasi. Hal itu agar diketahui sejauh mana pencapaian dalam penyerapan dana desa di tahun 2018.

Pasalnya, masih kata Bupati, penggunaan dana desa harus merata untuk memenuhi kebutuhan dasar manusia. Seperti pendidikan, kesehatan dan pembangunan desa yang diantaranya pembangunan tempat pembuangan sampah (TPS), Jambanisasi, rumah tidak layak huni (RTLH) dan lainnya.

"Kami minta adanya kerja sama yang baik dari kepala desa, perangkat desa dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) untuk dapat merencanakan program-program desa dengan baik," tegasnya.

Sebagai tambahan informasi, bahwa anggaran dana desa di Kabupaten Brebes mengalami kenaikan pada tahun 2019 hingga Rp 440 miliar. Jumlah itu meningkat Rp 97 miliar dari dana desa tahun 2018 yang mencapai Rp 343 miliar. (dik)


Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com