Selamat Datang!

Kita Sehat Mereka Selamat

Yekti Sholichati, salah satu pendonor dalam kegiatan Gebyar Donor Darah yang dipusatkan di UTD PMI Kabupaten Tegal, Minggu (31/12)/foto: istimewa.
SLAWI- Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Tegal dalam rangka menyambut tahun baru menggelar kegiatan Gebyar Donor Darah dengan tema "Kita Sehat Mereka Selamat" Rabu-Minggu (27-31/12) mulai pukul 08.00-16.00 Wib yang dipusatkan di Unit Transfusi Darah (UTD) PMI setempat Jalan Gajahmada (Komplek Alun-Alun Hanggawana) Slawi.

Ketua PMI Kabupaten Tegal H Imam Sisworo melalui panitia Debby Natalia Andriyani mengemukakan, donor darah adalah kegiatan memberikan darah secara sukarela untuk maksud dan tujuan transfusi darah bagi orang lain yang membutuhkan.

"Maksudnya guna meningkatkan kesadaran masyarakat Kabupaten Tegal untuk mendonorkan darahnya," kata Debby yang juga selaku Kasie Perencanaan dan Program.

Tujuannya, masih kata Debby, untuk memenuhi permintaan bank darah rumah sakit agar pasien yang butuh darah dapat tertolong.

"Total peserta lebih kurang 600 orang dengan total kantong lebih kurang 559 dan golongan darah paling dominan adalah B dan O, sedangkan paling sedikit AB," kata Debby lebih lanjut.

Mewakili Ketua PMI Kabupaten Tegal, Debby berharap semoga kedepan agenda kegiatan kemanusiaan melalui donor darah sukarela ini semakin meningkat.

Sementara, Yekti Sholichati (40) salah satu peserta donor darah mengaku senang bisa ikut berpartisipasi dalam kegiatan tersebut. Menurutnya, kegiatan positif ini  sudah seharusnya mendapatkan dukungan semua pihak. (didik banyumanik)
Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com