Selamat Datang!

Tingkatkan Kerjasama BNN Kunjungi Singapura

Membangun kerja sama bilateral dan multilateral jadi salah satu fokus BNN/foto: istimewa
JAKARTA- Membangun kerja sama bilateral dan multilateral yang kokoh menjadi salah satu fokus BNN saat ini dalam memerangi peredaran gelap narkotika oleh jaringan internasional.

Hal tersebut dilakukan BNN melalui berbagai kunjungan kerja, pertemuan, dan bilateral meeting dengan negara-negara tetangga, termasuk Singapura.

Dalam kunjungan kerja ke Singapura sejumlah Delegasi BNN mendatangi KBRI yang merupakan perwakilan pemerintah Indonesia di negeri singa tersebut.

Delegasi BNN yang dipimpin oleh Deputi Hukum dan Kerja Sama, Puji Sarwono pun diterima oleh Duta Besar Indonesia untuk Singapura, I Gede Ngurah Seajaya, Senin (8/7).

Di hadapan Duta Besar RI untuk Singapura, Puji menyampaikan bahwa kedatangannya bersama delegasi adalah untuk menghadiri bilateral meeting antara BNN dan CNB Singapura yang akan dilaksanakan pada Selasa (9/7).

Adapun poin-poin penting yang akan menjadi pembahasan dalam bilateral meeting tersebut diantaranya yaitu sharing informasi terkait dengan penanganan kasus narkotika dan kerja sama dalam bidang pemberantasan.

I Gede Ngurah Swajaya pun menyambut baik dan berharap agar bilateral meeting yang dilaksanakan tersebut dapat menghadirkan mutual beneficial baik bagi Indonesia maupun Singapura.

Dalam pertemuan dengan Dubes RI tersebut, Deputi Bidang Hukum dan Kerja Sama juga meminta permohonan bantuan kepada KBRI Singapura apabila terdapat penyelesaian masalah yang memerlukan mutual legal asisten (MLA). (*)


Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com