Selamat Datang!

Viar Motor Asli Indonesia

Motor Viar roda tiga salah satu produk PT Triangle Motorindo/foto: doc istimewa
VIAR, banyak Netizen yang tidak tahu bahwa Viar itu buatan Indonesia, dan malah menganggapnya dari India, maka saya buatlah postingan ini.

Berdiri sejak tahun 2000, PT Triangle Motorindo sebagai Agen Tunggal Pemegang Merk VIAR didirikan dengan tekad untuk menjadi salah satu produsen sepeda motor terbesar di Indonesia.

Hal ini dibuktikan dengan komitmen PT. Triangle Motorindo yang selalu memproduksi sepeda motor VIAR dengan mutu tinggi, dan harga yang terjangkau kepada masyarakat Indonesia, agar VIAR menjadi leading brand otomotif di Indonesia.

Meski begitu, kandungan komponen lokal Viar yang terbanyak sampai saat ini baru hanya 60 persen. Untuk mesinnya sendiri, kandungan komponen lokalnya mencapai 40 persen.

"Komponen lokal di mesin saja 40 persen. Itu di mesin saja lho. Kalau bicara 3 roda itu 60 persen. Trail 30 persen," kata R&D Manager Viar Motor Indonesia, Heru Sugiantoro.

Dari segi mesin, komponen lokalnya seperti kopling, intake manifold dan spull. Komponen lain di luar komponen asli Indonesia diimpor dari Taiwan.

"Yang lain dari Taiwan," ungkap Heru.

Karena mengusung merek asli Indonesia, Viar pun berjanji akan terus meningkatkan komponen lokalnya.

"Produksi kandungan lokal pun terus kami kembangkan dengan membentuk atau membangun jaringan industri kecil menengah (IKM) di Jawa Tengah, khususnya di Semarang sebagai pusat pabrikan kami," kata Dalie. (sada marui-cermin diskusi)
Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com