Selamat Datang!

Kakanwil Kemenkumham Jateng Kunjungi 3 Rutan

Kakanwil Kemenkumham Jateng, Tarsono kunjungi 3 rutan, Temanggung, Wonosobo dan Banjarnegara/foto: istimewa
BANJARNEGARA (ranahpesisir.com) - Safari kunjungan kerja dilakukan oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah, Tarsono, pada 3 (tiga) Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan, Selasa (28/01) kemarin.

3 UPT Pemasyarakatan tersebut yakni Rutan Temanggung, Rutan Wonosobo dan Rutan Banjarnegara.

Kunjungan kerja Kakanwil dilakukan untuk memastikan bahwa pelaksanaan pembinaan terhadap Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) berjalan dengan baik.

Seperti biasa, Kakanwil menyampaikan apresiasi terhadap tiga UPT tersebut atas pelaksanaan tugas yang memang sudah berjalan dengan baik. Hal ini ditunjukkan dengan kondisi ketiga Rutan yang termonitor aman dan tertib.

Dialog dengan beberapa petugas dan warga binaan juga mewarnai kunjungannya kali ini. Terutama menyangkut kondisi kesehatan warga binaan.

Yang sedikit berbeda dari kunjungannya kali ini adalah penekanan terhadap pembangunan Zona Integritas Menuju WBK/WBBM.

Tarsono menargetkan pada tahun ini akan lebih banyak lagi satuan kerja yang memperoleh predikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK)/Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

Untuk mendukung pencapaian tersebut, Kakanwil mendorong satker melakukan studi tiru pada satker yang telah mendapatkan predikat prestisius tersebut.

Selebihnya, pria yang banyak menghabiskan kariernya di Kanwil Yogyakarta ini berpesan untuk selalu meningkatkan kebersihan dan kerapihan kantor baik di ruang kerja maupun lingkungan blok-blok hunian.

Dan terakhir, dirinya menginstruksikan untuk selalu meningkatkan kewaspadaan terhadap kondisi keamanan dan ketertiban di dalam rutan.(*)
Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com