Selamat Datang!

Pemalang Implementasikan Lima Inovasi Pembangunan

MUSRENBANGWIL- Pemkab Pemalang implementasikan lima inovasi pembangunan/foto: istimewa
PEMALANG (ranahpesisir.com)- Pemkab Pemalang implementasikan 5 (lima) inovasi pembangunan dalam menyelesaikan isu strategis. Hal ini disampaikan Bupati Pemalang Junaedi saat paparan dalam Musrenbangwil perkembangan Bregasmalang Petanglong, di Gedung Islamic Centre Brebes, Kamis, (5/3/2020).

Junaedi menyebutkan inovasi pembangunan daerah yang telah diimplementasikan tersebut antara lain, bidang kesehatan, bidang pendidikan, bidang ekonomi, bidang sosial budaya dan bidang infrastruktur.

Bidang kesehatan, lanjut Junaedi mempunyai program unggulannya berupa Mawar Yiteng (Mak’e Waras Bayine Kentheng) dengan cara Tilik Mae. Disamping itu ada Program Jamilla Asiek (Jaga Ibu Hamil Sampai Melahirkan dan Melaksanakan ASI Eksklusif), Inovasi unggulan yang lainnya untuk sosialisasi dan edukasi bagi masyarakat tentang arti pentingnya IVA Test, Bahaya kanker Servik pelayanan Iva Test melalui aplikasi manajemen terpadu “APLIKASI SIVA” yang berbasis android.

Sedangkan untuk pengembangan PAUD HI (Holistik Integratit) sebagaimana yang telah
ditetapkan melalui Peraturan Bupati Nomor 64 Tahun 2019, dimana harapannya pemenuhan hak anak secara utuh, non diskriminasi, kepentingan terbaik bagi anak, hak untuk hidup, kelangsungan dan perkembangan serta penghargaan terhadap pendapat anak, masuk dalam bidang pendidikan.

Kemudian dalam bidang ekonomi, pihaknya bekerjasama dengan PT. KAI untuk lokasi Fedep Mart, Penyerahan sertifikat hak atas tanah pada pelaku UMKM yang memiliki Ijin Usaha Mikro Kecil (IUMK).

“Sebanyak 500 sertiflkat tahun 2019, serta pengembangan 15 Desa Wisata," ujarnya.

Sementara dalam bidang sosial budaya, berupa peningkatan ekonomi perdesaan dengan pengembangan kawasan perdesaan (pengoptimalkan peran BUMDes dan BUMDes Bersama), Pedoman Umum penggunaan Dana Desa dimana15% nya untuk kegiatan penanggulangan kemiskinan, dan pembangunan Pojok Baca di tiap Ruang Terbuka Publik.

Inovasi lainnya berupa Kabupaten Pemalang menjadi salah satu dari 100 Kabupaten Kota Smart di Indonesia dari tahun 2017, dan menjadi 25 besar Smart City di tahun 2019. Unggulan Smart City Kabupaten Pemalang antara
lain Puspindes (Pusat Pemberdayaan Informatika Desa), pada tahun 2018 Pemilihan Kepala Desa Serentak menggunakan E Voting di 172 Desa, dan 2020 akan dlaksanakan Pilkades melalui Evoting untuk 28 Desa.

Kemudian bidang infrastruktur, berupa pembangunan kegiatan dengan anggaran tahun jamak (multi years) selama 3 tahun yang dimulai dari tahun 2018 sampai dengan tahun 2020.

“Ada 7 kegiatan diantaranya pembangunan Gedung DPRD, Masjid Agung, Stadion Mochtar, Pasar Randudongkal, Gardu Pandang Gunung Slamet, Pariwisata Moga dan Revitalisasi Pasar Sayur Buah dengan total pagu anggaran Rp 348 miliar," terangnya.

Musrenbangwil yang di pimpin Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo tersebut, diikuti oleh bupati /walikota wilayah perkembangan Bregasmalang petanglong, unsur masyarakat, perwakilan anak, dan difable.

Selain, anggota Forkopimda Provinsi Jateng, Pj Sekda Provinsi Jateng dan jajarannya, kegiatan ini juga dihadiri sejumlah anggota DPR RI, DPD RI, dan anggota DPRD Provinsi Jateng.(*)
Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com