Selamat Datang!

Kapolres dan Bupati Pekalongan Dampingi Kunker Mensos si Bojong

KUNKER- Mensos Juliari P Batubara didampingi Kapolres dan Bupati Pekalongan saat kunker ke Kecamatan Bojong/foto: istimewa
KAJEN (ranahpesisir.com)- Kepala Kepolisian Resor (Polres) Pekalongan AKBP Aris Tri Yunarko SIK MSi bersama dengan Bupati Pekalongan Asip Kholbihi SH MSi mendampingi kunjungan kerja (Kunker) Menteri Sosial Republik Indonesia Juliari P Batubara dalam rangka pengecekan langsung launching Bantuan Sosial Tunai (BST) di Kecamatan Bojong Kabupaten Pekalongan, Jum’at (22/5/2020)

Dalam kunjungannya tersebut Menteri Sosial Juliari P Batubara mengatakan, pihaknya sengaja turun langsung kelapangan guna untuk menindaklanjuti arahan Presiden agar mempercepat distribusinya

"Pemerintah berharap dengan adanya bantuan ini semua kebutuhan masyarakat yang menerima BST ini mampu memenuhi kebutuhan hidupnya pada masa pandemi Covid-19," jelasnya.

Ditempat terpisah, Kapolres Pekalongan menyampaikan bahwa kedatangan dirinya bersama Bupati Pekalongan selain menyambut kedatangan pejabat negara, pihaknya juga ingin memastikan pelaksanaan pencairan bantuan sudah sesuai dengan protokol Covid-19.

"Mulai dari menggunakan masker, cuci tangan ketika memasuki lokasi menunggu antrian, dan sosial distancing, atau jarak duduk antar warga berjauhan," tegas Kapolres. (Yuli-Er$hi)
Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com