Selamat Datang!

Forkopimcam Pagerbarang Sosialisasi Bersama dan Bagikan Masker

Forkopimcam Pagerbarang Kabupaten Tegal lakukan sosialisasi bersama guna memutus mata rantai persebaran Covid-19/foto: istimewa
SLAWI (ranahpesisir.com)- Dalam rangka memutus mata rantai persebaran dan pencegahan Covid-19, Forkopimcam Pagerbarang Kabupaten Tegal melaksanakan kegiatan sosialisasi bersama, Rabu (6/5/2020) pagi.

Kegiatan sosialisasi dan pembagian Alat Pelindung Diri (APD) berupa masker non medis yang dipimpin langsung Camat Pagerbarang Harto Prabowo S Sos menyambangi Pasar Ketembreng Desa Randusari Kecamatan Pagerbarang.

Dalam kesempatan itu, Camat Pagerbarang menghimbau kepada masyarakat untuk wajib memakai masker selama keluar rumah maupun di pasar.

"Wajib jaga jarak, terutama jarak penjual barang dan pembeli (tidak berdesakan)," jelasnya.

Selain itu, lanjutnya, selalu menjaga kebersihan dengan pola hidup sehat dan sering mencuci tangan dengan sabun, dan para penjual harus selalu menjaga kebersihan sekitar lapak jualannya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut, Kapolsek Pagerbarang Iptu Novelly beserta anggota, Danramil Pagerbareng beserta anggota. Kades Randusari, Jadi Sanyoto bersama perangkat dan anggota BPD. (ys)
Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com