Selamat Datang!

Pemkot Tegal Hibahkan Tanah Seluas 10,1 H untuk Poltek KP

SERTIFIKAT TANAH- Menteri Kelautan dan Perikanan Edhy Prabowo (kiri) menerima penyerahan sertifikat tanah seluas 10,1 hektar dari Walikota Tegal H Dedy Yon Supriyono untuk hibah pembangunan Politeknik Kelautan dan Perikanan, Selasa (7/7/2020)/foto: istimewa
TEGAL (ranahpesisir.com)- Walikota Tegal H Dedy Yon Supriyono menyerahkan bantuan sertifikat tanah kepada Menteri Kelautan dan Perikanan RI, Edhy Prabowo SE MM. Sertifikat tersebut merupakan hibah dari Pemerintah Kota (Pemkot) Tegal untuk pembangunan Politeknik Kelautan dan Perikanan (Poltek KP) Kota Tegal seluas kurang lebih 10,1 hektar.

Penyerahan sertifikat hibah tersebut dilaksanakan saat Kunjungan Kerja Menteri Kelautan dan Perikanan RI Edhy Prabowo di Kota Tegal, tepatnya di Pelabuhan Perikanan Pantai (PPP) Tegalsari, Selasa (7/7/2020).

Sebelum penyerahan sertifikat, dilaksanakan penandatanganan Berita Acara penyerahan sertifikan tanah SUPM Tegal oleh Menteri KP dan Walikota Tegal.

Hadir dalam kunjungan tersebut jajaran Kementerian KP, anggota DPR RI, DPD RI, Tenaga Ahli Kedeputian IV Kantor Staf Presiden (KSP), Ali Mochtar Ngabalin, Forkopimda Kota Tegal, Wakil Walikota Tegal Muhamad Jumadi, ST MM, Direktur Program Safe Seas, Direktur YPPI, Direktur LPMKUKP, Direktur Jasindo, Pimpinan Bank BRI, Bank Mandiri, Bank BNI, Ketua HSNI, Ketua PNKT, Aliansi Nelayan Mitra Nelayan Juwana, dan masyarakat nelayan di Kota Tegal dan sekitarnya.

Dedy Yon mengatakan bahwa Kota Tegal mempunyai Sekolah Usaha Perikanan Menengah (SUPM), yang saat ini luasnya sekitar 5 hektar, dengan jumlah siswa sebanyak 505 orang.

“Kita menghibahkan tanah kurang lebih 10,1 hektar yang nantinya untuk Poltek Kelautan dan Perikanan dengan jumlah siswa-siswinya sekitar dua ribu orang. Nanti biar se-Indonesia datang sekolah di Kota Tegal,” tutur Walikota.

Walikota mengarapkan kepada Menteri KKP, agar Poltek KP segera terbangun sehingga Kota Tegal sebagai Kota Bahari memiliki ikon baru.

Menteri KKP Edhy Prabowo berterima kasih kepada Walikota Tegal yang telah menghibahkan tanah Pemkot untuk Poltek KKP. Edhy mengatakan bahwa Walikota Tegal sangat semangat bercerita tentang keberhasilan dan perlindungan Walikota terhadap nelayan.

“Dibuktikan langsung dengan bagaimana beliau menyerahkan lahan Kota Tegal untuk pelatihan tempat sekolah anak-anak Tegal dan seluruh Indonesia bisa berlatih tentang kelautan dan perikanan," kata Menteri KKP.

Dalam kesempatan itu juga dilaksanakan penandatanganan Perjanjian Kerja Laut (PKL) antara pemilik kapal dan Anak Buah Kapal (ABK), Pencanangan Fisher’s Center Tegal melalui penandatanganan Prasasti oleh Menteri KP, dilanjutkan penyerahan bantuan/sertifikat Bakti Nelayan berupa Alat Pelindung Diri (APD) dan sembako, bantuan pengembangan dan diversifikasi Usaha Nelayan beserta Keluarga (Kerjasama DJPT-BRI).

Selanjutnya, Buku Tabugan BRI kepada nelayan dan wanita nelayan, Klaim BPAN, Permodalan LPMUKP, Permodalan Perbankan, kepesertaan asuransi nelayan mandiri dari Jasindo dan BPJS Ketenagakerjaan bagi nelayan kecil dan ABK, penyerahan klaim dari BPJS Ketenagakerjaan kepada keluarga ABK, Persetujuan Pengadaan Kapal Perikanan (P2KP) kepada pelaku usaha, Sertifikat Ketrampilan Penanagnan Ikan (SKPI) kepada ABK. (*)
Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com