Selamat Datang!

GP Ansor Kota Tegal Bahas Program Kerja Bersama Lembaga Semi Otonom

PC GP Ansor Kota Tegal gelar rapat membahas program kerja bersama lembaga semi otonom di Kantor PCNU Kota Tegal/foto: istimewa
TEGAL (ranahpesisir.com)- Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kota Tegal melaksanakan agenda Rapat Pleno dan membahas Proyeksi Program Kerja Gerakan Pemuda Ansor Kota Tegal, meliputi kaderisasi, strukturisasi kelembagaan badan semi otonom PC GP Ansor Kota Tegal yaitu LBH Ansor, Badan Ansor Anti Narkoba, Satuan Kordinasi Cabang Banser, Majelis Dzikir dan Sholawat Rijalul Ansor, dan Lembaga Ekonomi (Ritel Ansor) di Kantor PCNU Kota Tegal, Selasa (29/9/2020).

“Dalam rapat yang diikuti seluruh jajaran Pengurus Harian dan Lembaga, roda organisasi diharapkan tetap jalan dan program kerja terlaksana sesuai target,” kata Ketua PC GP Ansor Kota Tegal Sarwo Edi.

Dengan adanya rapat pleno ini, Sarwo melanjutkan, kepengurusan PC. GP Ansor Kota Tegal dapat lebih kompak dalam menunaikan amanat dan tugas organisasi. Sebab ada tanggungjawab keummatan melekat dalam organisasi yang ada dibawah naungan Nahdlatul Ulama ini.

“Kita harus bersyukur dapat amanat mengurus organisasi pemuda yang ada di bawah NU. Insyaalloh nilai pengabdian di Ansor akan membawa berkah, manfaat, dan maslakhat bagi kehidupan pelakunya. Karena itu harus ikhlas, konsisten dan juga komitmen,” lanjutnya.

Selain itu, rapat juga merumuskan agenda program kerja masing-masing lembaga yang di bawah Pimpinan Cabang Gerakan Pemuda Ansor Kota Tegal. Patut disyukuri belakangan ini antusiasme generasi muda Kota Tegal untuk bergabung dengan Ansor dan lembaga seperti Banser, Lembaga Bantuan Hukum, Badan Ansor Anti Narkoba, Majelis Dzikir, dan Sholawat Rijalul Ansor serta Lembaga Ekononi Ansor Ritel.

“Karena itu perlu direspon dengan baik dengan menggelar kaderisasi secara berkelanjutan, baik dari kalangan pemuda umum maupun santri”, ucap Sarwo Edi, didampingi Sekretaris PC GP Ansor Kota Tegal Azis Putra.

Azis Putra menambahkan, bersama seluruh jajaran PC GP Ansor Kota Tegal bertekad untuk lebih meningkatkan kinerjanya lebih baik lagi, dan dapat merealisasikan program kerjanya secara optimal tepat sasaran. Kata kuncinya harus kompak Satu Komando sesuai dengan jargon Gp. Ansor: Ansor Maju Satu Barisan.

“Dalam kegiatan ini alhamdulillah semua pimpinan lembaga di bawah PC GP Ansor Kota Tegal hadir seperti Kasat Korcab Banser Kota Tegal Habib Husen, Ketua LBH Ansor Kota Tegal Bambang Irawan, Ketua Baanar Fachrudin, Ketua Majelis Dzikir Dan Sholawat Rijalul Ansor Ustadz Rif'an Afif dan Sekretaris Lembaga Ekonomi Ansor Muhajirin. Semua menyampaikan Program Kerjanya untuk satu tahun Kedepan,” ungkapnya. (*)
Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com