Selamat Datang!

Sat Binmas Polres Demak Sosialisasi Saber Pungli ke Warga

Satbinmas Polres Demak sosialisasikan saber pungli ke warga di wilayah Kecamatan Kebonagung, Jumat  (29/1/2021)/foto: istimewa

DEMAK (ranahpesisir.com)-
Aiptu Wigianeto Kanit Bintibmas Polres Demak memberikan sosialisasi kepada masyarakat untuk menolak praktek pungli di wilayah Kecamatan Kebonagung Kabupaten Demak, Jumat (29/01/2021).


Sebagai anggota Polri sudah menjadi kewajiban bagi anggota Polres Demak untuk menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polres Demak, salah satunya adalah menjaga wilayahnya agar tetap bersih dari adanya praktek pungli.


Kasat Binmas Polres Demak AKP Wasito SH mengatakan praktek pungutan liar (Pungli) terus menjadi perhatian semua aparat penegak hukum, praktek pungli pada umumnya berkembang di pelayanan publik, tidak jarang menciptakan keresahan di masyarakat terutama mereka berpenghasilan menengah ke bawah.


“Mencegah terjadinya praktik pungli oleh oknum yang menyasar masyarakat, personel Bhabinkamtibmas kami juga akan terus menggencarkan sosialisasi ke warga-warga supaya masyarakat tidak takut untuk melaporkan setiap ada mengetahui atau mengalami praktek pungli," terangnya.


"Jangan memberi, jangan menerima lawan dan laporkan segera kepada pihak yang berwajib apa bila ada menemukan hal-hal yang di maksud dengan pungli tersebut,” tegasnya. (tgh/*)

Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com