Selamat Datang!

Setiap Hari Satgas COVID-19 Kabupaten Batang Gencar Ops Yustisi dan Bagikan Masker

Satgas Covid-19 tak kenal hari libur terus gencarkan operasi yustisi penerapan protokol kesehatan memutus mata rantai penyebaran virus corona/foto: istimewa 

BATANG (ranahpesisir.com)-
Meski hari libur, Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Kabupaten Batang tak bosan terus melakukan operasi yustisi menegakkan disiplin protokol kesehatan.

Tak hanya menertibkan dan menindak para pelanggar, ribuan masker juga dibagikan setiap harinya kepada masyarakat sebagai upaya menekan laju penyebaran COVID-19 di Kabupaten Batang.

Kapolres Batang AKBP Edwin Louis melalui Kabag Ops Polres Batang Kompol Raharja mengatakan, kegiatan itu untuk mendukung adanya Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Skala Mikro.

"Hal ini merujuk pada Instruksi Mendagri (Inmendagri) tentang PPKM skala mikro dengan pembentukan posko penanganan COVID-19 di desa/kelurahan. Diterapkan mulai 9-22 Februari 2021, supaya angka kasus COVID-19 bisa ditekan," jelasnya.

Dalam pelaksanaan operasi yustisi ini dibarengi pembagian masker, termasuk diwilayah jajaran Polsek dan Koramil.

"Merupakan bentuk kepedulian pemerintah kepada masyarakat. Untuk mengedukasi warga agar masker untuk dipakai supaya terhindar dari COVID-19," katanya.(*)

Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com