Selamat Datang!

BEM STMIK Widya Pratama Adakan Workshop


PEKALONGAN (ranahpesisir.com)-
 Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) STMIK Widya Pratama Kota Pekalongan menyelenggarakan Workshop Teknik Persidangan, yang mengusung tema "Upgrade Diri Untuk Tingkatkan Profesional Kinerja".

Acara dihadiri oleh Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) dan Pesiden BEM STMIK Widya Pratama, serta diikuti oleh sebanyak 30 peserta mahasiswa yang bertepat di Gedung C Kampus STMIK Widya Pratama

Dalam sambutannya, Arofah Rizki Rosyadi selaku Presiden BEM STMIK Widya Pratama berharap agar seluruh peserta tetap semangat mengikuti acara ini sampai acara selesai.

"Semoga bisa bermanfaat bagi seluruh peserta tentang teknik tata cara persidangan yang benar," harapnya.

Disampaikan pula selaku Ketua pelaksana acara, Muhammad Rizky, bahwa workshop ini bertujuan untuk memperkenalan teknik dalam bersidang serta untuk dapat mengorganisir organisasi kedepan agar lebih baik dalam memutusukan suatu masalah.

Diharapkan kepada segenap peserta setelah mengikuti workshop ini dapat mempraktikannya langsung pada organisasi yang diikutinya. (*)


Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com