Selamat Datang!

Dukung Operasi Madago Raya, Masyarakat Tokorondo Hibahkan Tanah Untuk Pembangunan Klinik Kesehatan

 

Kapolda Sulteng Irjen Polisi Abdul Rakhman Baso meletakan batu pertama pembangunan Klinik kesehatan Batalyon B Brimob Polda Sulteng dan pembangunan masjid Al-Hidayah Satgas Operasi Madago Raya di Tokorondo Poso, Rabu (7/7/2021)

POSO (ranahpesisir.com)- Didampingi Komandan Korem 132 Tadulako Brigjen TNI Farid Makruf dan Kepala Operasi Madago Raya Brigjen Polisi Reza Arief Dewanto, Kapolda Sulawesi Tengah Irjen Polisi Abdul Rakhman Baso meletakan batu pertama pembangunan Klinik kesehatan Batalyon B Brimob Polda Sulteng dan pembangunan Masjid Al-Hidayah Satgas Operasi Madago Raya di Tokorondo Poso, Rabu (7/7/2021).

Lokasi pembangunan klinik kesehatan Batalyon B Satuan Brimob Polda Sulteng merupakan tanah hibah dari Pemerintah Desa Tokorondo yang terletak di depan pintu gerbang Pos Komando Taktis (Poskotis) Operasi Madago Raya, sedang lokasi Masjid Al-Hidayah  berada dalam lokasi Poskotis Tokorondo Poso.

Mengawali prosesi pembangunan Masjid Al-Hidayah, empat orang muazin mengumandangkan Adzan pada setiap pojok lokasi pembangunan, termasuk diantaranya Kapolda Sulteng juga ikut mengumandangkan Adzan.


"Pelaksanaan tugas yang profesional harus dibarengi dengan sumber daya manusia yang memadai, untuk itu dibutuhkan mental dan rohani yang baik sesuai dengan aqidah atau agama kita masing-masing, sehingga untuk mendukung hal tersebut tentunya dibutuhkan sarana dan prasarana salah satunya tempat ibadah dan klinik kesehatan," jelas Kapolda Sulteng dalam sambutannya.

Irjen Polisi Abdul Rakhman Baso juga menambahkan bahwa pembangunan masjid dan klinik kesehatan ini menggunakan dana hibah Pemerintah Provinsi Sulteng tahun 2020 yang diambil dari sisa dana hibah pelaksanaan pengamanan Pilkada Sulteng tahun 2020 yaitu sebesar Rp 1.2 Milyar.

“Setelah sisa dana hibah Pilkada 2020 dikembalikan, Polda Sulteng mengajukan revisi penggunaan dan Alhamdullilah disetujui oleh Pemerintah Provinsi untuk pembangunan masjid dan klinik kesehatan, karena klinik kesehatan ini selain untuk personel yang terlibat Ops Madago Raya juga di peruntukan masyarakat sekitar Desa Tokorondo,” terangnya.


“Dengan adanya klinik ini nantinya diharapkan masyarakat tidak sungkan-sungkan lagi untuk berobat,” tambah Rahman Baso yang juga selaku Penanggung Jawab Kebijakan Operasi (PJKO) Ops Madago Raya.

Pembangunan Masjid Al-Hidayah bermula dari keprihatinan Kapolda Sulteng melihat masjid yang ada dilingkungan Poskotis Tokorondo yang kurang layak, juga menceritakan historis dari pembangunan klinik kesahatan dimana sampai dengan saat ini bidang kesehatan dan kedokteran Polda Sulteng masih mengontrak rumah masyarakat di Tokorondo untuk digunakan sebagai klinik kesehatan.

Ustad Hadi selaku imam Masjid Al Hidayah menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Kapolda Sulteng yang memberikan perhatian atas pembangunan Masjid Al Hidayah Tokorondo.

"Terima kasih kepada Pak Kapolda yang sudah memberikan perhatian atas pembangunan Masjid Al Hidayah, semoga menjadi amal ibadah dikemudian hari," ujar Ustad Hadi. (*)

Share this post :

Berita Populer

Statistik

 
| |
Copyright © 2016. ranahpesisir - All Rights Reserved
Admin by redaksi
Proudly presetnt by ranahpesisir.com