![]() |
Launching Wisata Desa dan Tilik Desa Pagerwangi Kecamatan Balapulang Kabupaten Tegal/foto: doc |
Nurul Widad, salah satu panitia kegiatan launching dan tilik desa, Rabu (19/6/2019) membenarkan rencana kegiatan tersebut.
Dikemukakan Nurul, Launching Wisata Desa dan Tilik Desa Pagerwangi akan dilaksanakan di Wisata Via Ferrata Bukit Rangkok, Senin (24/6/2019) mulai jam 09.00 Wib sampai selesai.
Terkait diatas, pihaknya menyediakan fasilitas bagi insan pers yang akan melakukan peliputan. Antara lain tempat menginap gratis di rumah-rumah warga (calon homestay) bila membutuhkan, konsumsi gratis selama kegiatan, dan uji coba via ferrata gratis.
"Silahkan rekan-rekan pers mendaftarkan diri, agar panitia bisa lebih mudah dalam meng-organize segala keperluan bagi rekan-rekan pers," ungkapnya.
Sebagai tambahan informasi, pendaftaran untuk rekan-rekan pers, bisa menghubungi: Nurul Widad Hp/WA: 0857-4850-7972, 0813-5843-1145.
Narasumber untuk informasi perihal konten Desa Pagerwangi, dapat menghubungi: Kepala Desa Pagerwangi, Waluyo via Hp/WA: 08232-8346-986. (*)