Kapolres Pekalongan Minta Jajarannya Sukseskan Program Vaksinasi Massal

 

Kapolres Pekalongan AKBP Darno SH SIK/foto: istimewa 

KAJEN (ranahpesisir.com)- Kapolres Pekalongan AKBP Darno SH SIK meminta jajarannya untuk mendukung upaya pemerintah dalam menekan laju penularan virus Covid-19 di Indonesia melalui program vaksinasi Covid-19 yang dilakukan secara massal yang akan dilaksanakan pada hari Sabtu (26/6/2021) mendatang. 

“Sekali lagi saya ulangi kembali, kepada seluruh personil jajaran Polres Pekalongan untuk mengawal dan memberikan dukungan penuh bagi keberhasilan pelaksanaan program vaksinasi Covid-19. Program tersebut tidak boleh gagal dan harus berhasil secara tuntas, karena vaksinasi merupakan cara paling efektif untuk menekan dan mencegah penularan virus Covid-19, selain penerapan protokol kesehatan secara ketat,” tegas Kapolres Pekalongan AKBP Darno, Jum’at (25/6/2021)

Selain itu, AKBP Darno meminta kepada seluruh anggota Bhabinkamtibmas yang merupakan garda terdepan untuk membantu melakukan deteksi dini penularan Covid-19 melalui 3T (tracing,testing, treatment) di desa binaanya masing-masing.

Ia mengajak kepada seluruh masyarakat Kabupaten Pekalongan yang belum melaksanakan vaksinasi untuk segera melakukan vaksin pada hari Sabtu (26/6/2021) di Gedung Pertemuan Umum (GPU) Kabupaten Pekalongan di Kajen dan Gedung Cabang NU Kabupaten Pekalongan di Kedungwuni.  

“Semoga dengan program vaksinasi Covid-19 yang dilakukan secara massal ini nantinya masyarakat terhindar dari Covid-19,” tandasnya. (*)

ranahpesisir

Phasellus facilisis convallis metus, ut imperdiet augue auctor nec. Duis at velit id augue lobortis porta. Sed varius, enim accumsan aliquam tincidunt, tortor urna vulputate quam, eget finibus urna est in augue.